7 Jurusan SMK dengan Peluang Kerja Menjanjikan


Logo SMK Bisa-Hebat


Halo sobat, buat kamu yang lagi di kelas 9 mungkin saat ini sedang bingung memutuskan untuk lanjut ke SMA atau SMK. Atau ada yang sudah memutuskan untuk lanjut ke SMK, tetapi masih bingung untuk mengambil jurusan apa nantinya. 

Sebaiknya kamu sudah memutuskannya dari sekarang untuk mengambil jurusan apa yang sesuai dengan passion atau minat bakat kamu. Jangan mengambil jurusan hanya karena ikutan teman. Nanti yang ada kamu bakalan menyesal dikemudian, karena jurusan yang kamu pilih ternyata tidak sesuai dengan passion kamu dan ujung-ujungnya kamu tidak mengerti apa yang kamu pelajari.

Sebaiknya juga kamu melihat jurusan yang kamu pilih bagaimana peluang kerjanya di masa depan. Tidak ada salahnya untuk mempersiapkan masa depan sejak dini, karena tujuan dari sekolah juga untuk mempersiapkan masa depan yang cerah. Berikut 7 jurusan SMK dengan peluang kerja yang menjanjikan.

1. Akuntansi

Siapa sih yang tidak kenal dengan jurusan satu ini? Akuntansi di kebanyakan sekolah kejuruan merupakan salah satu jurusan yang paling banyak peminat. Selain harus memiliki kemampuan berhitung dan analisis yang luar biasa, jurusan akuntansi juga memiliki peluang kerja yang menjanjikan. Diantaranya menjadi Akuntan, pegawai bank, dan tidak sedikit juga yang ke perpajakan.

2. Rekayasa Perangkat Lunak

Di era digital saat ini, kemampuan IT juga sangat diperlukan dalam dunia kerja. Nah, jurusan Rekayasa Perangkat Lunak pun memiliki prospek kerja yang menjanjikan. Dengan keahlian programing dan codding yang kamu peroleh saat SMK, dapat kamu manfaatkan dalam dunia kerja nantinya. Kamu bisa menjadi seorang programer ataupun operator yang menjalankan sistem komputer.

3. Teknik Otomotif

Kebanyakan orang berpikir kalau jurusan Teknik Otomotif bakalan jadi bengkel pinggir jalan. Padahal dengan keahlian otak atik mesin kendaraan, kamu bisa menjadi seorang montir atau mekanik yang handal. Karena saat ini sudah menjamurnya perusahaan sepeda motor di Indonesia yang pastinya membuka peluang kerja untuk anak-anak jurusan Teknik Otomotif.

4. Tata Busana

Kalau jurusan satu ini sangat cocok untuk kamu yang hobi menggambar dan berimajinasi. Perkembangan dunia saat ini juga berpengaruh pada perkembangan fashion. Untuk itu jurusan Tata Busana juga memiliki prospek kerja yang menjanjikan. Nantinya kamu bisa membuka usaha butik sendiri atau kamu bisa juga mengikuti pelatihan lebih dalam ataupun bisa melanjutkan study dan menjadi seorang fashion designer yang hebat.

5. Listrik

Coba deh bayangin kalau dunia saat ini tanpa listrik. Pasti setiap sudut tampak gelap dan semua pekerjaan manusia juga bakal dilakukan secara manual. Jadi bisa dikatakan bahwa listrik saat ini menjadi sebuah kebutuhan yang tidak bisa dilepaskan. Melihat hal ini jurusan Listrik akan memiliki peluang yang menjanjikan untuk terjun dalam dunia kerja nantinya.

6. Farmasi

Dalam dunia kesehatan, jurusan Farmasi juga memiliki peluang kerja menjanjikan. Nantinya kamu bisa melanjutkan belajar di bangku perkuliahan dan tamat menjadi seorang tenaga medis yang handal atau kamu juga bisa terjun langsung ke dunia kerja.

7. Pertanian 

Melihat tanah Indonesia yang subur jurusan Pertanian juga memiliki peluang kerja yang menjanjikan. Kebanyakan orang berpikir jurusan Pertanian nantinya hanya menjadi seorang petani. Padahal kamu bisa menjadi Penyuluh Pertanian, bekerja pada Instansi Pemerintah bidang Pertanian atau kamu bisa membuka usaha sendiri di bidang Pertanian.

Itulah tujuh jurusan SMK dengan peluang kerja menjanjikan versi rangkuman Pena Gik. Nah, diluar dari ini bukan berarti yang lainnya tidak memiliki peluang kerja yang menjanjikan. Semua juga memiliki peluang kerja yang menjanjikan kok. Hanya saja aku merangkumnya ke dalam tujuh jurusan saja. 

Buat sobat semua sangat bebas mau memilih jurusan apa saja. Tergantung passion atau minat bakat kamu saja dimana, seperti yang sudah aku katakan diatas. Intinya kunci menjadi sukses ada di tangan masing-masing individu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Setelah Putih Abu-abu

Koalisi Hati dan Pikiran Dalam Dialog Diri

Nyanyian Menutup Hari, Harmoni dari Perawang Kota Industri